Kencan 101 Untuk Awak Kabin: Bagaimana Menjalani Hubungan dengan Pasangan Anda
Menjalin hubungan dengan orang lain itu tidak mudah. Dalam beberapa situasi, dimana kita mempunyai 9 sampai 5 pekerjaan, menyulap tanggung jawab dan hubungan kita sudahlah cukup sulit, apalagi ketika pekerjaan itu mengharuskan Anda melakukan perjalan dalam bekerja. Menjadi bagian dari awak kabin artinya memiliki sedikit peluang untuk menghabiskan waktu dengan orang yang dicintai, kehilangan momen-momen berharga, seperti acara ulang tahun, perayaan satu tahunan, dan mungkin acara-acara liburan. Sederhananya, Anda perlu bekerja keras!
Berikut adalah beberapa saran yang mungkin dapat membantu Anda untuk membangun dan menjaga hubungan yang baik dan sehat dengan pasangan Anda
Tip 1: Bantu Pasangan Anda agar Memahami Perkerjaan Anda
Sering sekali orang lain hanya melihat beberapa bagian dari menjadi awak kabin adalah pekerjaan yang menyenangkan yang dipenuhi oleh kesempatan untuk berjalan-jalan mengelilingi dunia dan tempat-tempat baru yang eksotis. Namun, mereka tidak terlalu paham tentang seperti apa pekerjaan tersebut sebenarnya. Orang sering melewatkan bagian di mana pekerjaan sebagai awak kabin adalah pekerjaan yang menantang (dimana harus memastikan keselamatan para penumpang) dan juga sangat melelahkan!
Semakin mereka memahami, semakin mereka merasa empati dengan kesulitan dan perjuangan yang Anda alami. Denagn menceritakan kisah dan menjelaskan dengan rinci, terbuka dan terus terang tentang pengalaman dalam pekerjaan Anda, cobaan, kesengsaraan, dan petualangan Anda dapat memberikan gambaran tentang dunia Anda kepada pasangan.
Tip 2: Komunikasi adalah Kuncinya!
Komunikasi adalah salah satu elemen terpenting agar hubungan bertahan lama, terutama hubungan jarak jauh. Untungnya, dengan adanya kemajuan teknologi, awak kabin tetap dapat saling berinteraksi dengan orang yang dicintai walaupun mereka berada di sisi lain dunia. Cobalah untuk tetap mengikuti perkembangan jadwal Anda dan berusaha mengatur waktu yang tepat untuk mengobrol atau berbicara melalui Skype, Facetime, WhatsApp, atau aplikasi apa pun yang dapat digunakan.
Hal kecil dengan mengatakan seperti “saya rindu Anda” atau “saya memikirkan Anda” atau memberikan foto diri merupakan cara untuk menjukkan bahwa Anda sangat peduli dengan pasangan dan hal itu juga dapat melindungi pasangan Anda.
Tip 3: Lakukan secara Tergorganisir!
Setelah jadwal penerbangan diketahui, akan lebih baik untuk merencanakan sesuatu di kemudian hari dengan orang yang Anda cintai!
Sebagai contoh, jika Anda tahu bahwa Anda akan pergi jauh dalam waktu yang lama, Anda bisa membeli tiket pesawat untuk pergi dengan orang yang Anda cintai sehingga mereka dapat menghabiskan beberapa hari dengan Anda. Hal ini menunjukkan bahwa Anda menganggap bahwa mereka penting dalam hidup dan membuktikan bahwa Anda ingin memanfaatkan waktu sebaik-baiknya dengan mereka.
Tip 4: Menjaga Kepercayaan!
Apakah arti percaya?
Dalam hal ini, saling percaya berarti Anda dan pasangan berpikir dan merasakan hal yang sama satu sama lain, yaitu apakah pasangan Anda dapat dipercaya, apakah Anda merasa aman secara fisik dan emosional dengan pasangan dan sebaliknya. Jika Anda dan pasangan berada pada situasi yang sama untuk tetap berkomitmen, Anda perlu belajar untuk saling mempercayai dan tidak melakukan tindakan yang dapat merusak kepercayaan tersebut. Sebaiknya hindari perilaku yang menyebabkan kecurigaan.
Oleh karena itu, disarankan agar keduanya saling jujur, terbuka satu sama lain, serta menjaga untuk tetap memberikan informasi terbaru tentang kehidupan sehari-hari masing-masing.
Tip 5: Manjaga Hubungan agar Tetap Menarik dan Hidup!
Meskipun Anda dan pasangan berada di jarak yang jauh satu sama lain, Anda masih bisa melakukan sesuatu untuk menjaga hubungan tetap berjalan. Sebagai contoh, Anda dapat menetapkan tujuan tertentu yang sederhana dan dapat dicapai bersama. Ketika tujuan tercapai, berikan hadiah satu sama lain saat Anda berdua bertemu.
Anda juga dapat menemukan hal-hal yang harus dilakukan bersama, misalnya menonton film atau membaca buku. Meskipun Anda tidak dapat berada pada saat acara-acara tertentu, Anda masih dapat mengirimkan sesuatu untuk menunjukkan bahwa pasangan ada dalam pikiran Anda.
Amaran. Blog TELEME berisi informasi umum tentang kondisi dan perawatan kesehatan. Itu tidak dimaksudkan sebagai pengganti saran medis profesional, diagnosis atau perawatan. Informasi ini bukan saran dan tidak boleh diperlakukan seperti itu.
Jika Anda merasa menderita kondisi medis apa pun, Anda harus segera mencari perhatian medis dari dokter atau penyedia layanan kesehatan profesional lainnya. Anda tidak boleh menunda mencari nasihat medis, mengabaikan nasihat medis, atau menghentikan perawatan medis karena informasi di situs web ini.